Selasa, 28 Mei 2013

Cara Memulai Blog dengan Benar

<img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg0c5XvWKLgcw-smtk0D9aAxpZfWyzLlAqOBcn4ZzJOyCI9IxWB5ynZpzMwXxF3MUJtpYgt_i2ZbvvSwh7t_gDPKN_a4CEnpXOt8cwkql6BSdU61nR084CGyyl8t4NQQFsEnkRhF1gnJsg/s400/images+(1).jpg" alt="start to blogging"/>
  Selamat datang kawan semua, apa kabar? Semoga baik dan sehat. Dalam kesempatan saya kali ini, saya akan memberikan tips untuk cara memulai blog dengan benar. Banyak blogger pemula yang melewatkan ini, dan akhirnya sebaian besar dari mereka sudah jatuh ditengah jalan. Oleh karena itu, cara memulai blog dengan benar sangat dibutuhkan.

  Cara memulai blog dengan benar sebenarnya sangat mudah dan sederhana, tetapi banyak yang menghiraukannya karena merasa ini tidak penting. Ini tentu sangat merugikan bagi setiap blogger. Oleh karena itu, ikuti langkah demi langkah cara memulai blog dengan benar sebagai berikut:

Buatlah Artikel yang Original dan Sesuka Hati

 <img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgpHNNAQ1ppSlI36rYSejRsuIPz1GS0IzY0yPf2gRkaguWv5AFy2iIbELw2esTAx7zJ-wVZtYgsPVFbNm9BrozMl9sBy0W51FF0b_UpfDgRxFoevpFALztsXPvhZ6uKEtCcviQXwkMRwRQ/s200/jojo.jpg" alt="buatlah artikel original"/>  Membuat artikel original dan sesuka hati memang penting. Mengapa penting? Karena jika artikel yang dihasilkan original (buatan sendiri) maka kita akan lebih kreatif dan tidak dibanned google dan jika kita membuat artikel dengan sesuka hati, maka kita tidak akan terikat pada syarat-syarat artikel seo dan lainnya, karena jika blogger pemula langsung belajar seo, akan rumit nantinya. Jadi, buat dulu artikel original dan sesuka hati. Jangan dulu terikat pada syarat-syarat seo. Kita ini masih pemula! Jadi, jangan pusingkan dulu pikiran kawan dengan hal-hal semacam seo. Untuk cara membuat artikel, masuk saja ke beranda blogger, lalu klik logo pensil. Maka kawan akan mulai menulis artikel yang original dan sesuka hati. ^_^


Buatlah Blog agar lebih dikenal

<img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjl38u6f7sfxeEfAjMMl1DQmR3Z1XoMHfLZhoISffVKggC5CJRgo-hQbeTzYHMUjI0tzLIHxuAPFzbfNzKnkysbINUAPeOtIYOUr6EMxBsI6_-TdTUQEilGgXh1MDZZmKb416WA00hO7Ws/s200/introduce.gif" alt="memperkenalkan blog"/>   Membuat blog lebih dikenal memang hal wajib yang harus dilakukan setiap blogger. Jika blog kita lebih dikenal, maka pembaca akan lebih mengenali tujuan dan dekskripsi mengenai blog. Tentunya, pembaca akan lebih mudah mengetahui apa isi artikel blog. Bagaimana caranya? Mudah kok, kawan hanya perlu ke dasbor blogger, lalu pilih setelan yang ada di sidebar kiri. Klik edit pada judul dan dekskripsi. Isi judul dengan tema blog kawan. Misalnya blog bertema tentang berita, maka bisa mengisi judul dengan "berita hangat dan terlengkap" dan isi dekskripsi dengan gambaran blog kawan. Jangan lupa juga, saat menulis artikel gunakanlah label, ini berfungsi agar pembaca lebih mudah menemukan kategori artikel. Caranya bisa dilihat di cara membuat artikel super .


Buatlah Tampilan Blog yang Nyaman

<img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj-I9CQuusueT3-FJft4PF6ZWdhQ7HIY8R-FBs7kFIjF2uI96t3bsNviVnzlfqhBPbWPEOLecTa-viXEmIpTdl1FXRM3sHSHVgXJim8uPyQjdlrwteeY05lutENDXTO_lyuF01FjmFOp4M/s200/zona_nyaman2.jpg" alt="membuat tampilan yang nyaman"/>  Membuat tampilan blog yang nyaman sangat baik agar pengunjung blog tidak merasa terganggu. Jadi, cobalah atur tampilan blog dengan sebaik mungkin. Caranya, masuk ke dasbor blogger. Pilih tulisan template yang ada di sidebar kiri, lalu klik sesuaikan. Maka akan ada fitur-fitur untuk mengatur tampilannya. Silahkan atur agar jadi rapi dan pembaca akan merasa nyaman. Banyak sekali blog yang pernah saya jumpai dengan tata letak yang tidak rapi. Jadi, coba buat tampilan serapi mungkin dan sederhana. Cobalah mencontoh tampilan google, sederhana bukan? Tetapi membuat betah karena rapi. Jadi, buat tampilan yang rapi dan sederhana ya. ^_^


Mulailah Belajar SEO dan Traffic

<img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgdLwpHgos3r9haA2Y4ARLeI9wZpojFB-Golh1o5rKurLEyTNRN4OONAGaHd0zoQ0IechyphenhyphenU4zyKdHhCGy_jiBNcXu7aU4xhlgCE704w7n_xKzvfWy7vKjkBhLr6DF7IbUhfw4EES57SZBM/s200/traffic-rankings-seo.jpg" alt="belajar seo-traffic agar sukses"/>  Belajar seo dan traffic adalah langkah yang selanjutnya dan berperan penting dalam kemajuan blog. Tetapi, pelajarilah seo dan traffic dari dasarnya. Jangan belum belajar dari dasar, sudah ingin melejit ke langit. Ini membuat kita kebingungan nantinya. Jadi, pelajarilah seo dan traffic dari dasar dulu agar blog menjadi sukses. Para master seo juga belajar dari dasar kok. Jadi tidak perlu terburu-buru, belajar saja dari dasar.

  


  Bagaimana? Apakah artikel cara memulai blog dengan benar ini bermanfaat? Semoga saja bermanfaat, yang terpenting, sekarang kawan sudah bisa memulai dengan benar agar tidak jatuh ditengah jalan. Selanjutnya, tergantung dengan semangat kawan sendiri. Jadi, terima kasih telah membaca dan berikan tanggapan kawan dengan berkomentar. Salam blogger seo. 
Read more ...